Satgas Pamtas RI-RDTL Yonarhanud 15/DBY Pos Oelbinose Jalin Silaturahmi dengan Warga Desa Tasinifu

Mutis, Timor Tengah Utara – Untuk mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat di wilayah perbatasan, Pos Oelbinose Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY yang dipimpin oleh Sertu Amila (Wadan Pos) bersama tiga anggota pos melaksanakan kegiatan anjangsana di rumah Mama Ila, salah satu warga Dusun Oelmuke, Desa Tasinifu, Kecamatan Mutis, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU).Selasa(26/11/24)

Kegiatan anjangsana ini dilakukan sebagai bagian dari upaya untuk membangun keakraban dan kekeluargaan antara personel Satgas dengan masyarakat setempat. Dalam suasana penuh kehangatan, anggota pos berbincang santai dengan keluarga Mama Ila, mendengar aspirasi, dan memberikan semangat kepada warga di perbatasan.

“Kegiatan seperti ini penting untuk menciptakan hubungan harmonis antara TNI dan masyarakat. Kami ingin memastikan bahwa keberadaan kami di sini tidak hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga menjadi bagian dari kehidupan masyarakat sehari-hari,” ungkap Sertu Amila.

Mama Ila, sebagai tuan rumah, mengungkapkan rasa senangnya atas kehadiran anggota Satgas di rumahnya. “Kami merasa dihormati dan diperhatikan. Kehadiran TNI selalu membawa rasa aman dan nyaman bagi kami di perbatasan,” ujarnya.

Kegiatan ini sejalan dengan visi Satgas Pamtas RI-RDTL Yonarhanud 15/DBY untuk menciptakan hubungan yang harmonis dan memperkuat rasa kebersamaan dengan masyarakat di wilayah perbatasan.

Related posts

Leave a Comment