Miomaffo Barat, 21 Desember 2024 – Dalam semangat kepedulian terhadap masyarakat di wilayah perbatasan, Satgas Pengamanan Perbatasan RI-Timor Leste (RDTL) Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY melalui Mako Satgas melaksanakan gotong royong membantu perbaikan rumah warga yang mengalami kerusakan.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Letda Inf Matius (PA Bintal Satgas) bersama 10 personel lainnya. Mereka bergotong royong membenahi rumah milik Bapak Markus (70), yang mengalami kerusakan parah pada tiang utamanya akibat usia kayu yang sudah lapuk.
“Sebagai Satgas Pamtas, kami tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga hadir untuk membantu masyarakat. Perbaikan rumah ini kami lakukan secara hati-hati, memastikan keselamatan warga dan anggota tetap menjadi prioritas utama,” ujar Letda Inf Matius.
Proses perbaikan meliputi penarikan kayu baru dan pelurusan kembali tiang utama rumah. Meski dilakukan dengan peralatan terbatas, semangat gotong royong antara anggota Satgas dan warga setempat menjadi kunci keberhasilan kegiatan ini.
Bapak Markus menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam atas bantuan yang diberikan. “Saya sangat bersyukur atas bantuan Satgas. Rumah saya sudah tua dan tidak kuat lagi untuk diperbaiki sendiri. Kehadiran mereka sangat membantu kami,” katanya.
Kegiatan ini tidak hanya menjadi wujud nyata pengabdian Satgas Pamtas kepada masyarakat, tetapi juga mempererat hubungan antara personel Satgas dan warga di wilayah perbatasan. Kebersamaan yang terjalin diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang harmonis dan saling mendukung.
Satgas Pamtas RI-RDTL Yonarhanud 15/DBY berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat melalui program-program yang membantu meningkatkan kesejahteraan warga di wilayah perbatasan.