Oepoli Tengah, 10 Desember 2024 – Dalam rangka mempererat hubungan baik di perbatasan, Satgas Pengamanan Perbatasan (Pamtas) RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY yang dipimpin oleh Danki SSK 1, Kapten Arh Aminudin, bersama empat anggota Pos Oepoli Tengah, menggelar kunjungan persahabatan ke Pos UPF Citrana Timor Leste. Kegiatan ini sekaligus menjadi momen istimewa untuk menyampaikan ucapan selamat Hari Ulang Tahun Republik Demokratik Timor Leste (RDTL) yang ke-49.
Acara yang berlangsung pada Selasa (10/12) ini turut dihadiri sejumlah tokoh penting, antara lain perwakilan dari Polda Kupang, Ipda Sabloit; Kapolsek setempat, Ipda Thomas, beserta enam anggota; Camat Alfered; dan perwakilan pihak Imigrasi, Bapak Sandri. Kehadiran mereka semakin memperkuat sinergi dan semangat kebersamaan di kawasan perbatasan.
Danpos UPF Citrana, Bapak Edi Ramadeos II, mengungkapkan rasa bahagianya atas kunjungan dan kejutan yang diberikan oleh Satgas Pamtas RI-RDTL. “Kami sangat berterima kasih atas kunjungan ini. Momen seperti ini mengingatkan kita untuk terus menjaga kekompakan dan bekerja sama dalam menjaga keamanan perbatasan RI-RDTL,” ungkapnya.
Kapten Arh Aminudin juga menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan hanya sebagai bentuk penghormatan terhadap momen bersejarah bagi Timor Leste, tetapi juga sebagai upaya mempererat hubungan persaudaraan antar kedua belah pihak yang bertugas di perbatasan. “Kami berharap sinergi ini dapat terus terjalin dengan baik untuk menciptakan perbatasan yang damai dan aman,” ujarnya.
Kunjungan ini menjadi bukti nyata hubungan harmonis antara personel keamanan dari kedua negara, yang diharapkan dapat terus berkembang dalam suasana persahabatan dan saling menghormati.