Nilulat, 2 Maret 2025 – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban wilayah perbatasan, Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY melaksanakan pengamanan ibadah di Kapela Imaculata Nilulat, Desa Nilulat, Kecamatan Bikomi Nilulat, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU).
Kegiatan pengamanan ini dilakukan oleh Praka Subekhi bersama tiga anggota pos dari Pos Nilulat guna memastikan jalannya ibadah berlangsung dengan aman, lancar, dan khidmat.
Pelaksanaan ibadah di Kapela Imaculata Nilulat pun berjalan dengan khidmat, tertib, dan aman. Warga setempat menyampaikan apresiasi kepada Satgas yang selalu hadir menjaga ketertiban dan memberikan rasa aman di tengah masyarakat.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan hubungan baik antara TNI dan masyarakat perbatasan semakin erat, serta tercipta suasana yang harmonis dan damai di wilayah perbatasan RI-RDTL.