SATGAS PAMTAS RI-RDTL SEKTOR BARAT YONARHANUD 15/DBY POS OEPOLI TENGAH MELAKSANAKAN ANJANGSANA DI DESA NATEMNANU UTARA

Amfoang Timur, Kupang (29/12/2024) – Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY Pos Oepoli Tengah yang dipimpin oleh Danpos Oepoli Tengah, Sertu Codrat Popo Apriyanto, bersama tiga orang anggota, melaksanakan kegiatan anjangsana ke rumah Bapak Frediktakus (66) di Desa Natemnanu Utara, Kecamatan Amfoang Timur, Kabupaten Kupang.

Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan baik antara personel Satgas Pamtas dengan masyarakat di wilayah perbatasan RI-RDTL. Anjangsana juga menjadi salah satu cara Satgas untuk mendengarkan aspirasi, memahami kebutuhan masyarakat, serta memberikan dukungan moril kepada warga setempat.

Bapak Frediktakus menyambut hangat kehadiran personel Satgas Pamtas. Dalam pertemuan tersebut, ia menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian dan kepedulian yang diberikan oleh Satgas Pamtas terhadap masyarakat di perbatasan. “Kami sangat bersyukur dengan kehadiran TNI di wilayah kami. Kehadiran mereka tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga mendekatkan diri kepada masyarakat,” ujarnya.

Danpos Oepoli Tengah, Sertu Codrat Popo Apriyanto, menjelaskan bahwa kegiatan anjangsana merupakan salah satu wujud pendekatan humanis yang dilakukan oleh Satgas Pamtas untuk menciptakan hubungan harmonis antara TNI dan masyarakat perbatasan. “Kami ingin menunjukkan bahwa keberadaan kami di sini tidak hanya untuk menjaga perbatasan, tetapi juga untuk bersama-sama membantu dan mendukung masyarakat,” kata Sertu Codrat.

Dengan kegiatan seperti ini, Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY berharap dapat terus memperkuat kemitraan dan kebersamaan dengan masyarakat di wilayah perbatasan, sehingga tercipta lingkungan yang aman, nyaman, dan penuh rasa kebersamaan.

Related posts

Leave a Comment