Satgas Pamtas RI-RDTL Hadiri Pengukuhan dan Perpanjangan Masa Jabatan BPD di Napan

Napan, 7 Maret 2025 – Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pembangunan di wilayah perbatasan. Personel dari Pos Napan yang dipimpin oleh Letda Arh Sulistyohadi bersama dua anggota menghadiri Giat Pengukuhan dan Perpanjangan Masa Jabatan BPD untuk Desa Napan, Desa Tes, dan Desa Sainoni. Acara ini berlangsung di Kantor Desa Napan, Kecamatan Bikomi Utara, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU).

Hadir dalam acara tersebut Camat Bikomi Utara, Kepala Desa Napan, Danpos Brimob, Polsubsektor Napan, serta perwakilan pengurus dari Desa Tes dan Desa Sainoni. Selain itu, para tokoh masyarakat dan tokoh adat Desa Napan turut menyaksikan prosesi pengukuhan ini sebagai bentuk dukungan terhadap kepemimpinan desa yang berkelanjutan.

Letda Arh Sulistyohadi menyampaikan bahwa kehadiran Satgas Pamtas RI-RDTL dalam acara ini adalah bentuk sinergi antara TNI dengan masyarakat setempat. “Kami selalu siap mendukung pemerintahan desa dalam membangun daerah perbatasan agar semakin maju dan sejahtera,” ujarnya.

Kegiatan ini menjadi momentum penting bagi perangkat desa yang dikukuhkan untuk terus mengemban amanah dengan penuh tanggung jawab demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat di wilayah perbatasan.

Related posts

Leave a Comment