Naibenu, 11 Maret 2025 – Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY Pos Manamas kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan menggelar kegiatan karya bakti bersama warga Desa Manamas, Kecamatan Naibenu. Kegiatan ini dipimpin oleh Danpos Manamas, Lettu Arh Agung Setiawan, bersama 10 personel lainnya.
Fokus utama karya bakti kali ini adalah pembersihan sektor jalan desa, yang bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang lebih bersih, nyaman, dan aman bagi masyarakat. Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari warga, yang turut serta dalam proses pembersihan jalan.
Masyarakat Desa Manamas menyampaikan rasa terima kasih atas kepedulian dan keterlibatan aktif anggota TNI dalam membantu menjaga kebersihan desa. “Kami sangat berterima kasih kepada Pos Manamas Satgas Pamtas RI-RDTL yang telah membantu membersihkan jalan desa. Kegiatan ini tidak hanya membuat desa lebih bersih, tetapi juga semakin mempererat hubungan antara warga dan TNI,” ungkap salah satu warga.
Kegiatan seperti ini merupakan bagian dari upaya Satgas Pamtas dalam membangun kedekatan dengan masyarakat, sekaligus mendukung terciptanya lingkungan yang sehat dan harmonis di wilayah perbatasan.