Amfoang Timur, 24 Juni 2025 — Dalam rangka mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, personel Pos Oepoli Sungai Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY yang dipimpin oleh Serda Praba bersama dua orang anggota melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) di kediaman Bapak Riko (58), warga Dusun Taloi Dalam, Desa Natemnanu, Kecamatan Amfoang Timur, Kabupaten Kupang.
Kegiatan Komsos ini menjadi sarana bagi anggota Satgas untuk menjalin silaturahmi, mendengar langsung aspirasi warga, serta memperkuat kebersamaan antara TNI dan masyarakat di wilayah perbatasan.
Kedatangan anggota Pos Oepoli Sungai disambut hangat oleh Bapak Riko dan warga sekitar. Mereka menyampaikan rasa senang dan bangga atas perhatian dan kedekatan yang terus dijalin oleh Satgas Pamtas.
“Kami merasa senang dengan kehadiran anggota Pos. Semoga hubungan baik ini terus terjalin dan semakin erat,” ujar Bapak Riko.
Melalui kegiatan seperti ini, Satgas Pamtas RI-RDTL tidak hanya menjalankan tugas pengamanan wilayah perbatasan, namun juga hadir sebagai mitra dan sahabat masyarakat