Dusun Kampung Lama, 30 Juni 2025 – Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yon Arhanud 15/DBY melaksanakan kegiatan pelayanan kesehatan di Dusun Kampung Lama, Desa Tes, Kecamatan Bikomi Utara, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Kegiatan ini dipimpin oleh Serda Zidni Firmansyah dan diikuti oleh tiga anggota Pos Napan. Kedatangan anggota Satgas disambut antusias oleh warga setempat, termasuk Bapak Heradikus Siki (62), yang mengucapkan terima kasih atas perhatian yang diberikan.
Pelayanan kesehatan yang diberikan sangat membantu masyarakat yang kesulitan mengakses fasilitas kesehatan. Bapak Hera mengungkapkan, “Kami sangat berterima kasih kepada anggota Satgas yang peduli dengan kesehatan kami. Semoga setelah diperiksa, kami segera diberikan kesembuhan.” Kegiatan ini tidak hanya memperkuat rasa solidaritas, tetapi juga meningkatkan kepedulian antarwarga.
Diharapkan, kegiatan ini dapat terus dilanjutkan untuk memberikan manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan, serta mempererat hubungan antara TNI dan warga di wilayah perbatasan. Dukungan dari Satgas Pamtas merupakan langkah penting dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat di daerah tersebut.