Satgas Pamtas RI-RDTL Laksanakan Kegiatan Anjangsana di Desa Natemnanu

Jumat, 11 Juli 2025, Satgas Pamtas RI-RDTL melaksanakan kegiatan Anjangsana di rumah Bapak Martin Tabelak, yang berlokasi di Dusun Oepoli, Desa Natemnanu Utara, Kecamatan Amfoang Timur, Kabupaten Kupang. Kegiatan ini dipimpin oleh Wadanpos, Sertu Baswara, dan melibatkan empat anggota Pos Oepoli Tengah.

Kegiatan Anjangsana ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara anggota Satgas dengan masyarakat setempat. Bapak Martin Tabelak menyambut baik kedatangan anggota Satgas dan merasa sangat senang dengan interaksi tersebut.

Kegiatan ini menunjukkan komitmen Satgas Pamtas RI-RDTL dalam membangun kedekatan dengan masyarakat serta mendukung stabilitas dan keamanan di wilayah perbatasan.

Related posts

Leave a Comment