Pembekalan Dari Kantor Imigrasi Semarang Kepada Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY

Perbatasan mempunyai peran yang sangat penting dan strategis bagi suatu negara. Negara Kesatuan Republik Indonesia sebagai negara kepulauan, berbatasan langsung dengan negara tetangga, baik perbatasan laut maupun perbatasan darat. Mengingat begitu penting dan strategisnya peran perbatasan negara, maka sinergi antara unsur CIQ (Customs, Imigration, and Quarantine) dan Security (POLRI dan TNI) harus terjalin dengan baik, khususnya di wilayah perbatasan Indonesia(RI) dan Timor Leste(RDTL). Kamis(15/8/2024)

Sejalan dengan pergantian Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan TNI dari Batalyon Arhanud 15/DBY, maka perlu dilakukan pembekalan terkait tugas pokok dan fungsi unsur CIQ. Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Semarang yang diwakilkan oleh Bapak Muhammad Tirta Mandala selaku Kasubsi pelayanan dokumen perjalanan memberikan sosialisasi tugas pokok tentang Imigrasi, Karantina (Ikan, Tumbuhan dan Hewan) serta cara mengamankan baik tersangka maupun barang bukti kepada Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan TNI yang akan bertugas di perbatasan RI-RDTL.

Usai pelaksanaan sosialisasi, dilanjutkan dengan kegiatan silaturahmi, ramah tamah dan foto bersama dengan Komandan Batlyon Arhanud 15/DBY dan jajaran perwira staf maupun Danpos diikuti oleh seluruh prajurit Satgas Pamtas Yonarhanud 15/DBY.

Related posts

Leave a Comment