Satgas Pamtas RI-RDTL Yonarhanud 15/DBY Pererat Hubungan dengan Warga melalui Anjangsana di Desa Inbate

Timor Tengah Utara – Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat perbatasan, Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY Pos Inbate, yang dipimpin oleh Serka Apdilie bersama lima anggotanya, melaksanakan kegiatan anjangsana di rumah Bapak Kelvin (71) di Desa Inbate, Kecamatan Bikomi Nilulat, Kabupaten Timor Tengah Utara.Minggu, 24 November 2024

Kegiatan ini merupakan bagian dari arahan langsung Komandan Pos Inbate, Lettu Arh Susandar, yang menekankan pentingnya kolaborasi dengan masyarakat. “TNI harus hadir di tengah-tengah masyarakat, mendengarkan keluh kesah mereka, dan menjadi bagian dari solusi bersama. Kami percaya bahwa kebersamaan ini dapat memperkuat hubungan antara TNI, pemerintah, dan warga,” ujar Lettu Arh Susandar.

Dalam pertemuan tersebut, Bapak Kelvin dan keluarga menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian dan kehadiran TNI yang selalu mendukung masyarakat, terutama di wilayah perbatasan. Kegiatan ini juga menjadi sarana bagi Satgas untuk mendengar langsung berbagai kebutuhan dan aspirasi warga, sehingga sinergi antara TNI dan masyarakat dapat terus terjalin dengan baik.

Selain membangun hubungan emosional, kegiatan ini juga merupakan bentuk komitmen Satgas Pamtas dalam menjaga stabilitas dan keamanan di daerah perbatasan, sembari memberikan rasa nyaman kepada masyarakat sekitar.

Related posts

Leave a Comment