Netemnanu Selatan, 7 Desember 2024 – Sebagai bagian dari upaya mendukung dunia pendidikan di wilayah perbatasan, Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY Pos Oepoli Pantai melaksanakan kegiatan Pengajar Didik (Gadik) di SMA Negeri 1 Amfoang Timur, Desa Netemnanu Selatan, Kecamatan Amfoang Timur, Kabupaten Kupang. Kegiatan ini dipimpin oleh Wakil Komandan Pos (Wadanpos) Sertu Andre bersama empat anggota lainnya.
Dalam kegiatan tersebut, personel Satgas memberikan materi pembelajaran yang bertujuan untuk meningkatkan motivasi belajar siswa serta memperluas wawasan mereka tentang nasionalisme dan pentingnya menjaga kedaulatan negara, terutama di wilayah perbatasan.
“Kegiatan Gadik ini merupakan bentuk kontribusi kami dalam mendukung pendidikan. Kami ingin memberikan semangat kepada generasi muda agar lebih percaya diri dan siap bersaing di masa depan,” ujar Sertu Andre.
Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Amfoang Timur, Bapak Daniel Meno, mengapresiasi kehadiran dan dedikasi Satgas dalam mendukung pendidikan di sekolahnya. “Kami sangat berterima kasih atas kepedulian Satgas Pamtas. Kehadiran mereka memberikan motivasi baru bagi para siswa dan guru,” katanya.
Para siswa juga menyambut antusias kehadiran personel TNI di sekolah mereka. Selain materi pelajaran, personel Satgas turut berbagi pengalaman mengenai tugas mereka menjaga perbatasan, yang menjadi inspirasi bagi para siswa untuk lebih mencintai tanah air.
Kegiatan Gadik ini tidak hanya mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, tetapi juga menjadi wujud nyata kepedulian Satgas Pamtas RI-RDTL terhadap pembangunan sumber daya manusia di wilayah perbatasan.