Haumeniana, 3 Januari 2025 – Dalam rangka menyambut tahun baru 2025, Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY, Pos Haumeniana, melaksanakan kegiatan ibadah bersama di Gereja Protestan GMIT, Desa Haumeniana, Kecamatan Bikomi Nilulat, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Kegiatan ini dipimpin oleh Serda J. Butar Butar bersama empat anggota Pos Haumeniana.
Di tempat terpisah, personel Pospol Bikomi Nilulat, Aipda Marsel dan Brippol Ibnu, turut melaksanakan pengamanan misa tahun baru di Gereja Kapela Ratu Maria, Desa Nilulat. Pengamanan ini bertujuan untuk memastikan kegiatan keagamaan berlangsung dengan aman, tertib, dan khidmat.
Serda J. Butar Butar menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah wujud sinergi antara TNI, Polri, dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan mempererat hubungan sosial. “Kami selalu mendukung kegiatan masyarakat, terutama dalam perayaan keagamaan seperti ini. Kehadiran kami diharapkan memberikan rasa aman dan nyaman,” ujarnya.
Masyarakat Desa Haumeniana dan Desa Nilulat menyambut baik inisiatif ini, merasa terbantu dengan kehadiran aparat keamanan. Mereka berharap kegiatan serupa terus dilaksanakan untuk menjaga harmoni di wilayah perbatasan.
Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat senantiasa berkomitmen menjaga keamanan di wilayah perbatasan RI-Timor Leste dengan pendekatan humanis, mengedepankan kolaborasi dengan berbagai pihak demi terciptanya lingkungan yang damai dan harmonis.