Satgas Pamtas RI-RDTL Laksanakan Kegiatan Anjangsana di Desa Natemnanu Selatan

Kefamenanu, 2 Juli 2025 – Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY melaksanakan kegiatan anjangsana di Pos Oepoli Pantai. Kegiatan ini dipimpin oleh Serda Asrobin bersama tiga anggota pos lainnya, mengunjungi rumah Bapak Lupus (65) di Dusun Trans, Desa Natemnanu Selatan, Kecamatan Amfoang Timur.

Kegiatan anjangsana ini bertujuan untuk membangun kedekatan antara anggota Satgas dengan masyarakat setempat. Kehadiran anggota Satgas di rumah Bapak Lupus disambut dengan suka cita oleh warga, yang merasa senang dan terhibur dengan kunjungan tersebut.

“Warga sangat senang dengan kedatangan kami. Kami ingin menjalin hubungan yang baik dan mendengarkan aspirasi serta kebutuhan mereka,” ujar Serda Asrobin.

Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat kerjasama antara Satgas Pamtas dan masyarakat, serta menciptakan suasana yang harmonis di wilayah perbatasan.

Related posts

Leave a Comment