Pada 29 Juni 2025, Satgas Pamtas RI – RDTL sektor barat, dengan tiga personel yang dipimpin oleh Serda Hermantoro (Wadanpos Naekake), melaksanakan kegiatan menghadiri undangan pengukuran tanah bersama Badan Pertanahan Nasional di Desa Naekake B. Kec. Mutis, Kab. Timur Tengah Utara.
Kegiatan ini bertujuan untuk mendukung proses legalisasi dan sertifikasi tanah di wilayah tersebut. Kehadiran Satgas Pamtas diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat selama proses pengukuran berlangsung.
“Partisipasi kami dalam kegiatan ini menunjukkan komitmen TNI untuk membantu masyarakat dalam menyelesaikan masalah pertanahan dan memastikan proses berjalan dengan baik,” ujar Serda Hermantoro.
Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk perwakilan dari Badan Pertanahan Nasional dan masyarakat setempat, serta berlangsung dengan aman dan terkendali.